Pagi ini tepatnya pukul 04.11 dengan ditemani oleh sejuknya udara pagi. Seakan-akan menghantarkan saya untuk segera melakukan aktivitas pagi dengan membuat suatu tulisan.
Ditengah-tengah kesibukan mempersiapkan sahur dan tentu saja tak lupa untuk melaksanakan sahur. Setelah sahur selesai langsung tancap gas berajak dari ruang makan dan menuju kamar untuk mengambil laptop kesayangan.
Lalu saya buka ;aptop dengan panduan ide dan perasaan satu arah sehingga bisa menggerakan jemari ini untuk mengukir kalimat-kalimat yang penuh makna. Ditemani iringan istrumen musik Leo Rojas seakan-akan menambah kesejukan hati ini. Rasanya ingin mencurahkan semua ide yang ada dalam benak ini.
Intrumen musik Leo Rojas menciptakan sebuah ide untuk membentuk tema dalam melengkapi April Challenge hari ke-23 dengan awal tema menggunakan huruf "W". Tema yang tercipta adalah "Wanita". Semua orang sudah tahu sebenarnya tentang wanita, namun untuk lebih mengenal Siapa itu wanita?, Bagaibana kodratnya?, serta seberapa tangguhkah wanita itu. Yuk! kita telusur tentangnya.
Apa dan Siapa Wanita?
Wanita adalah sebutan bagi manusia atau kaum hawa yang memiliki jenis kelamin wanita. Sedangkan pengertian wanita adalah mahluk yang diciptakan oleh Allah SWT penuh kelembutan, keindahan serta penuh kesabaran.
Wanita bisa menempatkan diri dalam berbagai situasi. Ketika memiliki seseorang yang bisa untuk bersandar maka dia akan setia. Kenapa demikian?, ini dikarenakan wanita memiliki kelemahan dan kelemahannya adalah tempat untuk bersandar. Apabila tempat bersandarnya telah memberi keimanan yang kuat,kasih sayang yang tulus, nasehat dan perhatian maka wanita akan setia terhadap tempat bersandarnya.
Sedangkan wanita menurut pandangan islam sebagaimana telah Allah SWT jelaskan dalam Alquran bahwa derajat seorang wanita dalam islam sama dengan laki-laki. Wanita diciptakan oleh Allah SWT sebagai pasangan dari laki-laki bukan untuk dijadikan budak atau harta yang bisa diperjual belikan.
Dikisahkan pada zaman dahulu, zaman jahiliyah bahwa wanita lebih banyak untuk dijadikan sebagai sesuatu yang rendah, budak nafsu bahkan tidak memiliki arti sama sekali. Kaum Quraisy memperlakukan wanita dengan keji. Mereka tidak akan mengijinkan seorang wanita lahir ke dunia ini. Maka setiap ada wanita yang melahirkan seorang perempuan maka akan dibunuh secara hidup-hidup.
Demikian betapa kejinya perlakuan para kaum Quraisy pada zaman jahiliyah. Lalu Islam datang untuk mengangkat derajat wanita dan memuliakan dengan segala keistimewaannya. Berikut keistimewaan wanita dalam pandangan islam :
- Wanita sederajat dengan laki-laki
- Kedudukan ibu lebih tinggi 3 derajat dari ayah
- Melindungi wanita dalam perang
- Mendapat bagian dalam warisan
- Wanita shalehah bebas masuk surga dari pintu manapun
- Islam melindungi kehormatan wanita
Nah baru kita sadari ternyata Allah SWT begitu Mulia telah mengankat derajat wanita sederet dengan laki-laki.
Wanita dalam Kodratnya
Sebenarnya kodrat menurut KBBI adalah kekuasaan (Tuhan), hukum (alam), sifat asli atau bawaan. Sedangkan pengertian kodrat adalah sesuatu yang melekan pada diri seseorang dan tidak dapat dikenjadikan oleh orang tersebut karena sudah merupakan sifat asli atau bawaan yang telah diberikan oleh Allah SWT.
Kodrat dalam diri wanita ada 4 yaitu :
- Menstruasi
- Mengandung
- Melahirkan dan
- Menyusui
Namun pada kenyataannya sebagian besar orang mengartikan bahwa kodra wanita adalah 3 M (manak, macak dan masak). Jadi kodra wanita sebenarnya adalah menstruasi, mengandung, melahirkan dan menyusui.
Wanita dan Ketangguhan
Kembali lagi pada kodrat kali ini kita akan melihat perbedaan antara kodrat dan gender. Gender adalah sifat dan prilaku yang diletakan pada diri laki-laki atau perempuan yang dibentuk secara sosial dan budaya. Sedangkan kodrat adalah ketentuan dan sifat asli atau bawaan yang telah diberikan Allah SWT dan tidak dapat ditukar dengan apapun.
Wanita dan ketangguhan sesuai dengan kaidah gender bahwa sifat dan prilaku yang dibentuk secara sosial dan budaya. Maka seorang wanita dengan ketangguhannya bisa ditukar dengan laki-laki dalam artian bahwa seorang laki-laki bisa mencari nafkah dan mendidik anak begitu juga dengan wanita.
Dengan ketangguhannya bisa menghasilkan nafkah untuk membantu suami dalam menghidupi kebutuhan keluarganya. Bukan berarti menyaingi namun sifatnya hanya membantu suami. Karena semakin pesat perkembangan zaman makan semakin tinggi akan kebutuhan ekonomi kalau tidak saling menyeimbangkan makan satu sama lain akan mengalami kekurangan.
Dengan ketangguhannya seorang wanita bisa menjadi ibu rumah tangga, sopir, pilot, dokter, guru, kesehatan dan lain-lain. Demi membantu dalam memehuni kebutuhan hidup. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi semuanya.
Sumber :
https://dalamislam.com/info-islami/wanita-dalam-pandangan-islam
2 komentar:
Mantuul Bu artikelnya. Inspiratif sekali.
matursuwun Ambu
Posting Komentar